Ketergantungan Anak Terhadap Botol Susu ?

Sumber: ibu ibu DI

Tanya
Bagaimana cara melepas ketergantungan anak terhadap botol susu?

Jawab
- Diajarkan minum pakai gelas dan disuapkan pakai sendok tetapi harus dengan ketelatenan karena kuncinya di situ.

- Bisa diajarkan minum pakai gelas mulai dari umur 4-6 bulan, jadi umur 9 bulan sudah bisa pegang gelas sendiri.

- Kalau mau bisa pakai gelas yang ada "muncung"-nya (sippy-cup) pada saat anak sudah bisa duduk sendiri atau sekitar 9 bulan. Bisa cari merek Pigeon(training cup set).

Tanya
"Bagaimana caranya supaya anak mau minum susu banyak walaupun pakai sendok ?" [ls]

Jawab
- Diberi minum sambil bermain, ngobrol atau nonton TV/ film.

- Jangan diberikan terus-menerus tetapi diselang tiap 5 - 10 menit sehingga anak tidak bosan.

- Pakai sendok besar bisa sendok makan (seperti sendok makan di hotel) jadi 250 cc bisa habis dalam waktu 5 menit.

- Beri pemahaman dan pengertian kepada anak bahwa umurnya sudah memungkinkan dia untuk minum tidak dengan botol, biasanya harus diberikan contoh, misalnya dengan mencontohkan teman bermainnya atau teman sekolah.

- Menukar kebiasaan anak minum dari botol dengan barang atau benda yang sangat diinginkan si anak untuk dimiliki. Ajak si anak melakukan barter bahwa kita akan memberikan benda tersebut tapi dengan imbalan melepaskan kebiasaannya minum susu dari botol. Kalau si anak mulai minta lagi botol susunya, ingatkan anak pada komitmen yang sudah disetujui.

Keuntungan anak tidak terbiasa minum susu dari botol :
- Tidak mungkin sampai ketiduran pada saat minum susu.
- Menjaga kesehatan gigi.

0 komentar: